AUDIT QUALITY CONTROL ATAS ERROR II DENGAN MENGGUNAKAN STATISTICAL QUALITY CONTROL PADA PRODUK CAMILAN GENJI PIE PT. JADI ABADI CORAK BISCUIT SURABAYA

Yuspitasari, Anita (2017) AUDIT QUALITY CONTROL ATAS ERROR II DENGAN MENGGUNAKAN STATISTICAL QUALITY CONTROL PADA PRODUK CAMILAN GENJI PIE PT. JADI ABADI CORAK BISCUIT SURABAYA. Undergraduate thesis, UNIVERSITAS 17 AGUSTUS 1945 SURABAYA.

[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (3MB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (190kB)
[img] Text
BAB 2.pdf

Download (831kB)
[img] Text
BAB 3.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (345kB)
[img] Text
BAB 4.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (114kB)
[img] Text
BAB 5.pdf

Download (452kB)
[img] Text
BAB 6.pdf

Download (80kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (173kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf

Download (154kB)

Abstract

Salah satu elemen penting dalam strategi bersaing adalah peningkatan kualitas produk. Kualitas produk adalah keadaan suatu produk yang menunjukkan tingkat kemampuan produk tersebut didalam menjalankan fungsinya untuk memenuhi kebutuhan konsumen. Produk yang berkualitas tinggi akan memberikan kepuasan tersendiri bagi konsumen. Dengan mengetahui tingkat kepuasan konsumen, perusahaan bisa menjaga loyalitas konsumen serta mempertahankan keuntungan yang stabil. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui produk Genji Pie yang beredar dipasaran apakah sudah memenuhi standart berat dan standart produksi (dari aspek kemasan) dimana sampel yang diambil adalah produk genji Pie ukuran 70 gram yang sudah beredar dipasaran. Dengan analisis data menggunakan metode Statistical Quality Control, diagram pareto, dan diagram sebab akibat.. Berdasarkan penelitian ini, menunjukkan bahwa pengendalian kualitas pada PT. Jadi Abadi Corak Biscuit dalam memproduksi produk Genji Pie ukuran 70 gram masih mengalami penyimpangan berat tiap pcs dan tiap packnya. Ditemukan banyak data yang out of control melebihi batas kendali UCL dan LCL. Hasil grafik menunjukkan masih ada beberapa titik yang melebihi batas kendali pada berat tiap pcs maupun tiap packnya. Adanya titik-titik yang berfluktuasi dan tidak beraturan menunjukkan bahwa pegendalian kualitas pada PT. Jadi Abadi Corak Biscuit dalam memproduksi Genji Pie masih mengalami penyimpangan. Berdasarkan diagram pareto ditemukan tingkat kerusakan paling tinggi yaitu tray sobek atau pecah pada produk Genji Pie dengan kerusakan sebesar 38%. Tingkat kerusakan Kedua adalah kertas sobek sebesar 22%, disusul dengan kemasan cacat sebesar 18%, kemasan kotor sebesar 16%, dan bocor sebesar 6%. Berdasarkan hasil analisis diagram sebab akibat dapat diketahui faktor penyebab penyimpangan dalam proses produksi, yaitu berasal dari faktor bahan baku, mesin produksi, metode perekrutan karyawan, dan faktor manusia

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: penyebab penyimpangan dalam proses produksi, yaitu berasal dari faktor bahan baku, mesin produksi, metode perekrutan karyawan, dan faktor manusia
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Program Studi Ekonomi Manajemen
Depositing User: Aprianto Doni Rahmat
Date Deposited: 25 Jun 2018 13:59
Last Modified: 25 Jun 2018 13:59
URI: http://repository.untag-sby.ac.id/id/eprint/444

Actions (login required)

View Item View Item