Hubungan Antara Body Image dengan Kecemasan untuk Membina Hubungan Interpersonal dengan Lawan Jenis pada Perempuan Obesitas.

Azizah, Siti (2017) Hubungan Antara Body Image dengan Kecemasan untuk Membina Hubungan Interpersonal dengan Lawan Jenis pada Perempuan Obesitas. Undergraduate thesis, Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya.

[img] Text
abstrak.pdf

Download (550kB)
[img] Text
bab I.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (294kB)
[img] Text
bab II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (495kB)
[img] Text
Bab III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (604kB)
[img] Text
bab IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (307kB)
[img] Text
bab V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
A.cover.pdf

Download (550kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat hubungan antara body image dengan kecemasan untuk membina hubungan interpersonal dengan lawan jenis pada perempuan obesitas. Body image adalah penilaian seseorang terhadap penampilan dirinya untuk dihadapkan atau di tunjukkan kepada orang lain serta menggambarkan bagaimana seseorang dapat memandang dirinya secara positif dan negative. Kecemasan untuk membina hubungan interpersonal dengan lawan jenis merupakan reaksi atas situasi yang dirasakan tidak menyenangkan yang selalu ada dalam diri seseorang. Kecemasan ini timbul karena individu merasa dirinya tidak seperti yang lain sehingga dalam berteman maupun dalam mencari pasangan individu merasa tidak percaya diri atau minder. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif. Peneliti menggunakan alat ukur Skala Body Image dengan angka reliabilitas 0,825 dan Skala Kecemasan untuk membina hubungan interpersonal dengan lawan jenis dengan angka reliabilitas 0,777 Subyek dalam penelitian ini berjumlah 60 orang yang merupakan perempuan obesitas yang belum menikah. Analisis dalam penelitian ini menggunakan uji korelasi Spearman ( non para metrik ) diperoleh r = - 0,618 pada taraf signifikansi p = 0,000 < 0,01. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa ada hubungan negative yang sangat signifikan antara Body image dengan kecemasan untuk membina hubungan interpersonal dengan lawan jenis pada perempuan obesitas artinya semakin negative individu memandang body image maka semakin tinggi tingkat kecemasannya.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Body image, Kecemasan untuk membina hubungan interpersonal dengan Lawan jenis.
Subjects: Q Science > QP Physiology
Divisions: Fakultas Psikologi
Depositing User: Aprianto Doni Rahmat
Date Deposited: 07 Mar 2018 13:45
Last Modified: 30 Mar 2023 01:33
URI: http://repository.untag-sby.ac.id/id/eprint/93

Actions (login required)

View Item View Item