PERENCANAAN ARSITEKTUR ENTERPRISE PADA SISTEM INFORMASI PERUSAHAAN TOUR DAN TRAVEL MENGGUNAKAN KERANGKA KERJA TOGAF ADM (STUDI KASUS : CV. JAYA NIAGA TRANSINDO)

Perdana Nugraha, Aditya (2021) PERENCANAAN ARSITEKTUR ENTERPRISE PADA SISTEM INFORMASI PERUSAHAAN TOUR DAN TRAVEL MENGGUNAKAN KERANGKA KERJA TOGAF ADM (STUDI KASUS : CV. JAYA NIAGA TRANSINDO). PERENCANAAN ARSITEKTUR ENTERPRISE PADA SISTEM INFORMASI PERUSAHAAN TOUR DAN TRAVEL MENGGUNAKAN KERANGKA KERJA TOGAF ADM (STUDI KASUS : CV. JAYA NIAGA TRANSINDO).

[img] Text
PERENCANAAN ARSITEKTUR ENTERPRISE PADA SISTEM INFORMASI PERUSAHAAN TOUR DAN TRAVEL MENGGUNAKAN KERANGKA KERJA TOGAF ADM (STUDI KASUS CV. JAYA NIAGA TRANSINDO).pdf

Download (359kB)

Abstract

CV. Jaya Niaga Transindo (Janitra Tour Organizer) merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang pelayanan jasa tour dan travel yang bertempat di Lamongan, Jawa Timur. Selama ini, perusahaan belum memiliki atau memanfaatkan sistem informasi dalam aktivitas dalam proses bisnis utamanya pada proses pemesanan jasa tour dan travel. Pada penelitian ini, dilakukan perancangan rencana arsitektur enterprise untuk dapat digunakan oleh perusahaan dalam proses pemesanan jasa tour dan travel. Pada penelitian ini, perencanaan aristektur enterprise dilakukan dengan menggunakan kerangka kerja TOGAF ADM melalui 5 fase atau tahap. Tahap pertama adalah Preliminary Phase yang dilakukan dengan mempersiapkan data dan dokumen untuk inisiasi TOGAF ADM, yang akan menghasilkan Preliminary Documents. Tahap kedua adalah Architecture Vision yang dilakukan dengan mengidentifikasi data perusahaan, stakeholder, tujuan perancangan arsitektur enterprise perusahaan, dan visualisasi proses bisnis perusahaan. Tahap ketiga adalah Business Architecture yang dilakukan dengan mengidentifikasi aktivitas dan masalah pada proses bisnis utama perusahaan, visualisasi rencana perbaikan proses bisnis, dan analisis gap antara proses bisnis awal dengan rencana perbaikan proses bisnis tersebut. Tahap keempat adalah Information Systems Architecture yang dilakukan dengan merencanakan arsitektur aplikasi dan arsitektur data berupa CDM dan PDM. Tahap yang terakhir adalah Opportunities & Solutions yang dilakukan dengan membuat benefits diagram dan membuat rencana strategis implementasi arsitektur enterprise perusahaan. Konfirmasi dan evaluasi dari hasil penelitian ini menyatakan bahwa cetak biru rencana arsitektur enterprise dapat diterima oleh pihak perusahaan dan dipertimbangkan untuk dapat diimplementasikan beberapa waktu ke depan. Kata Kunci: Enterprise Architecture Planning, TOGAF ADM.

Item Type: Article
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Teknik > Program Studi Teknik Informatika > Tugas Kuliah
Depositing User: Aditya Perdana Nugraha
Date Deposited: 05 Jan 2021 04:00
Last Modified: 05 Jan 2021 04:00
URI: http://repository.untag-sby.ac.id/id/eprint/6882

Actions (login required)

View Item View Item