ROYALTI HAK CIPTA PENERBITAN BUKU SEBAGAI OBJEK JAMINAN

Siregar, Dahris (2020) ROYALTI HAK CIPTA PENERBITAN BUKU SEBAGAI OBJEK JAMINAN. Doctoral thesis, Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya.

[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (3MB)
[img] Text
BAB I.pdf
Restricted to Registered users only

Download (887kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (864kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (751kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (259kB)
[img] Text
JURNAL PENELITIAN.pdf

Download (822kB)
[img] Text
JURNAL TURNITIN.pdf

Download (5MB)
[img] Text
DAFTAR BACAAN.pdf

Download (327kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (731kB)

Abstract

Disertasi yang berjudul “Royalti Hak Cipta Penerbitan Buku Sebagai Obyek Jaminan” menunjukkan bahwa sistem royalti pada penerbitan buku memiliki unsur yaitu unsur subjek antara pihak penulis sebagai pencipta dan penerbit sebagai pemegang hak cipta, unsur perjanjian yaitu pembayaran royalti pada penerbitan buku berdasarkan kesepakatan yang dituangkan pada perjanjian berupa perjanjian Kredit. unsur objek yaitu pengeksploitasian hak ekonomi atas karya cipta berupa buku, unsur pembayaran dalam sistem royalti penerbitan buku dilakukan sesuai kesepakatan. Jaminan kredit bank merupakan jaminan utang yang dipersyaratkan pihak bank kepada debitor dalam rangka pemberian fasilitas kredit oleh suatu bank. Pihak bank pada umumnya secara tegas mensyaratkan kepada pihak peminjam untuk menyerahkan suatu barang (benda) sebagai objek jaminan utang pihak bank. Jaminan kredit berfungsi terutama untuk menyelesaikan kewajiban kredit macet dari para debitor macet melalui ekskusi jaminan. Kedudukan jaminan kredit pada sistem hukum perbankan di Indonesia, seperti diatur pada Undang-undang No. 10 Tahun 1998, dimana Undang-undang ini tidak lagi mensyaratkan bahwa pemberian kredit harus diikuti dengan kewajiban pemohon kredit menyediakan jaminan materiil atau inmateriil. Dalam Pasal 8 Undang-undang Perbankan yang baru hanya menegaskan bahwa dalam memberikan kredit, bank umum wajib mempunyai keyakinan berdasarkan analisis yang mendalam atas i’tikad baik dan kemampuan debitor serta kesanggupan nasabah debitor untuk melunasi utangnya atau mengembalikan hutang dimaksud sesuai dengan yang diperjanjikan.

Item Type: Thesis (Doctoral)
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Royalti, Penerbitan Buku, Perjanjian Kredit dan Jaminan
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Hukum > Doktor Ilmu Hukum
Depositing User: Dahris Siregar
Date Deposited: 12 Sep 2020 06:38
Last Modified: 12 Sep 2020 06:38
URI: http://repository.untag-sby.ac.id/id/eprint/5436

Actions (login required)

View Item View Item